Apa Ayam Perlu Di Berikan Obat Cacing?

Dokter, Apakah ayam yang tidak menunjukkan gejala klinis atau tidak terserang penyakit cacingan perlu diberikan obat cacing?

Jawab :

DOKTERUNGGAS.COM – Pada kasus cacingan, gejala klinis baru akan terlihat jika infestasi cacing sudah cukup berat. Misalnya ayam terlihat pucat, diare, nafsu makan berkurang, terjadi penurunan produksi telur dan ditemukan adanya cacing dewasa pada feses atau di dalam usus ayam. Jika kasusnya sudah parah, pengobatannya pun akan lebih sulit. Oleh karena itu pemberian obat cacing pada ayam yang tidak menunjukkan gejala cacingan sebaiknya dilakukan secara rutin untuk memotong siklus hidup cacing.

Pemberian obat cacing pada ayam yang dipelihara di kandang postal non slat yaitu pada umur 1 bulan dan perlu dilakukan pengulangan setelah 1-2 bulan kemudian. Sedangkan jika ayam dipelihara di kandang postal slat/baterai maka pemberian obat cacing pada saat masuk kandang, diulang pada 3 bulan kemudian. Namun, upaya pemberian obat cacing sebagai langkah pencegahan perlu didukung juga dengan selalu memperhatikan hal-hal berikut:

  • Tata laksana pemeliharaan dilakukan dengan baik

Upaya pengelolaan terbaik untuk menekan siklus perkembangbiakan cacing dapat dilakukan dengan memperhatikan kondisi sekitar kandang agar tidak lembab. Selain itu, hindari hal-hal yang dapat menyebabkan litter basah seperti air minum tumpah atau kandang bocor, kepadatan kandang yang berlebihan dan mengusahakan ventilasi kandang yang cukup serta menerapkan sistem all in all out.

  • Menjaga sanitasi kandang

Hal ini diupayakan untuk menjauhkan kandang dari inang perantara, seperti menghindari tumpukan feses pada area kandang. Meminimalkan kontak ayam dengan feses yang mengandung telur cacing serta membersihkan feses secara rutin minimal 2 minggu sekali.

  • Basmi inang antara

Inang antara seperti lalat, kumbang, siput, maupun cacing tanah dapat dibasmi dengan insektisida. Hindari kontak langsung antara insektisida dengan air minum, ransum atau ayam karena bersifat racun.

  • Monitoring feses secara rutin

Lakukan pemeriksaan feses secara rutin 2-3 bulan sekali untuk mengetahui keberadaan telur cacing dalam feses.

 

About dokter unggas

CV.Gavin Corporation adalah perusahaan penyedia produk peternakan unggas terbesar di Indonesia. kami menyediakan berbagai macam, peralatan kandang close house dan memberikan tips cara meningkatkan bobot broiler Hubungi Hp 0856 55 28 11 14

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *